Cara Membersihkan File Sampah Windows Untuk Meningkatkan Kinerja Komputer

Posted by Unknown Sabtu, 22 November 2014 0 komentar
Blog Pengetahuan - Cara Menghapus File Sampah pada Windows - Di zaman modern sekarang teknologi memang sudah berkembangan sangat pesat. Bukti dari kemajuan teknologi salah satunya adalah komputer. Jika Anda membandingkan komputer pada zaman dahulu dengan zaman sekarang ini, tentunya jauh lebih baik. Kita dapat melihat dari peformanya, fitur - fiturnya, dan lain - lain. Salah satu yang membedakan komputer zaman dahulu dengan sekarang adalah processor-nya. 

File sampah windows


Processor sering disebut sebagai otak dan pusat pengendali computer yang didukung oleh kompunen lainnya. Processor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dari komputer yang berfungsi untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. Processor terletak pada socket yang telah disediakan oleh motherboard, dan dapat diganti dengan processor yang lain asalkan sesuai dengan socket yang ada pada motherboard. Salah satu yang sangat besar pengaruhnya terhadap kecepatan komputer tergantung dari jenis dan kapasitas processor. Untuk mengetahui tentang jenis - jenis processor bisa dilihat disini

Walaupun processor kita sudah bagus, tapi tidak didukung dengan penggunaan yang baik bisa menimbulkan masalah. Salah satu masalah yang paling sering dijumpai adalah respon yang lambat. Maksudnya ketika Anda membuka sebuah aplikasi, proses terbukannya aplikasi tersebut akan memakan waktu yang lebih lama dari biasanya. Ada juga masalah yang lain yang dapat terjadi dalam komputer yaitu, not responding, hang, bluescreen, booting yang sangat lama, bahkan sampai ada yang mati total.

Nah untuk itu, Anda perlu melakukan beberapa langkah - langkah untuk meningkatkan peforma PC/Laptop Anda, yaitu salah satunya dengan melakukan dis cleanup. Disk cleanup adalah salah satu cara membersihkan sampah - sampah yang tidak berguna lagi pada windows kita. Lalu, bagaimana langkah - langkah melakukan disk cleanup?? Yuk ikuti langkah di bawah ini.


1. Pilih local disk yang ingin di cleanup, sebagai contoh saya ingin melakukan disk cleanup pada local disk C. yaitu dengan cara klik kanan - pilih properties




2. Setelah itu pilih general - disk cleanup


3. Lalu tunggu beberapa menit dan biarkan komputer Anda mengumpulkan file - file yang tidak digunakan lagi pada local disk C. Setelah selesai akan muncul jendela seperti di bawah ini, lalu checklist semua kotak kecil yang ada, klik ok


4. Tunggulah proses sampai dengan selesai dan file sampah berhasil dihapus dari PC/Laptop Anda ^^

Sekian artikel saya tentang cara mempercepat kinerja komputer dengan melakukan disk cleanup, semoga bermanfaat ^^


TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Cara Membersihkan File Sampah Windows Untuk Meningkatkan Kinerja Komputer
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://luckyslacker.blogspot.com/2014/11/cara-membersihkan-file-sampah-windows-untuk-meningkatkan-kinerja-komputer.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

credit for cara membuat email - Copyright of Blog Pengetahuan.